Sajak Toleransi
Oleh. M. Arief Pranoto
Sebuah toleransi
acapkali berubah warna
berganti rupa
mengacau sendi dan tatanan
yang sudah ada lagi berada
Sejumput toleransi
ibarat bola api liar menggelinding
menebar panas sekeliling
Seonggok toleransi
kini berjubah aliansi, atau
berbaju koalisi, esok warna apa lagi
asyik mengaduk-aduk ibu pertiwi
mengadu domba anak negeri disana-sini
Apakah bangsa ini
tidak sedang dibodoh-bodohi?
entah esok ia bermerek apa lagi
semoga semua anak bangsa waspada!
Tgg, 2 Juli 2008
0 komentar
Write Down Your Responses