Bagian umum kamera
Secara umum bagian-bagian kamera video terdiri atas :
1. Baterai untuk catu daya
2. Tempat kaset
3. Tombol Zoom
4. Tombol Recorder
5. Port Output video / audio (bisa berupa analog ataupun digital)
6. Cincin Fokus
7. Jendela preview (View Fender)
8. Mikrofon
9. Tombol kontrol cahaya
10. Tombol Player (untuk memainkan kembali video).
11. Terminal DC Input.
Selain itu juga banyak terdapat fasilitas–fasilitas tambahan yang berbeda antara kamera satu dengan kamera lainnya. Fasilitas itu antara lain lampu infra merah untuk pengambilan gambar pada tempat yang gelap, edit teks langsung dari kamera, efek-efek video lain, slow motion dan masih banyak lagi.
Camera Maintenance
- Jauhkan kamera anda dari debu, matahari, panas dan dingin
- Hati-hati dengan percikan air asin jika anda berada disekitar pantai
- Jangan tinggalkan kamera anda didalam mobil ketika cuaca saat itu sedang panas
- Jangan biarkan baterai anda menempel pada kamera setelah anda selesai menggunakannya karena bisa menyebabkan baterai anda bocor.
- Bersihkan lensa anda dengan pembersih lensa, dan jangan sekali-kali menyentuh lensa anda dengan jari.
- Jaga kamera anda dari kondisi basah dan berembun. Jaga agar selalu dalam kondisi kering.
- Selalu letakkan kamera anda didalam tas untuk perlindungan
Menjaga kondisi baterai
- Jangan biarkan kamera anda ON ketika anda tidak membutuhkannya.
- unakan viewfinder daripada LCD monitor untuk menghemat baterai.
- Jika memungkinkan, gunakan ZOOM secara manual.
- Jangan gunakan Autofocus, gunakan manual focus.
- Gunakan mode standby jika memang tersedia fasilitas itu dalam kamera anda.
- Belilah baterai yang besar untuk kamera anda agar dapat digunakan lebih lama
0 komentar
Write Down Your Responses